info@smpitrr.sch.id
073200000
blog-img
21/09/2023

Alhamdulillah ANBK SMP IT Rabbi Radhiyya Berjalan dengan Lancar

Admin | Pendidikan

SANGJUARANEWS - Pelaksanaan Asesmen Nasional Berstandar Nasional tingkat SMP yang berlangsung pada Tanggal 20-21 September di SMP IT Rabbi Radhyiyya berjalan lancar. 

Sebelum kegiatan ini dilaksanakan, diadakan beberapa pertemuan untuk pembinaan santri. Seluruh materi dibahas bersama dengan pembina yang telah ditentukan sekolah. 

Kegiatan ini merupakan program penilaian terhadap mutu setiap sekolah. Mutu satuan pendidikan dinilai berdasarkan hasil belajar murid yang mendasar (literasi, numerasi, dan karakter) serta kualitas proses belajar-mengajar dan iklim satuan pendidikan yang mendukung pembelajaran. Informasi-informasi tersebut diperoleh dari tiga instrumen utama, yaitu Asesmen Kompetensi Minimum (AKM), Survei Karakter, dan Survei Lingkungan Belajar. 

Asesmen Nasional bertujuan untuk menunjukkan tujuan utama satuan pendidikan, yakni pengembangan kompetensi dan karakter murid. Asesmen Nasional juga memberi gambaran tentang karakteristik esensial sebuah satuan pendidikan yang efektif untuk mencapai tujuan utama tersebut. 

Hasil dari kegiatan ini nantinya bukan untuk mendapatkan nilai perindividu melainkan nilai persatuan tingkat pendidikan, oleh karenannya maka setiap siswa tidak perluh khawatir terhadap ANBK ini.

Hal ini diharapkan dapat mendorong satuan pendidikan dan Dinas Pendidikan untuk memfokuskan sumber daya pada perbaikan mutu pembelajaran. 

Bagikan Ke:

Populer